Jul 13, 2011

Seberapakah Dalamnya Neraka?

Setelah kita berusaha menghitung luasnya ‘areal’ surga yang ternyata tidak bisa terhitung, mari kita mencoba menghitung kedalaman neraka. Berapa dalamnya neraka? Sekedar untuk ilustrasi, ada sebuah informasi yang menarik dari rasulullah saw, tentang kadalaman neraka. Suatu saat Abu Hurairah ra, mengatakan, ketika kami bersama rasulullah, tiba-tiba terdengar suara yang sangat keras, seperti benda yang jatuh menggelegar.
Nabi yang mulia mengatakan:
Tahukah kamu sekalian, suara apa itu? Kami menjawab: hanya Allah dan rasulNya sajalah yang lebih mengetahuinya. Nabi menjawab: itu tadi adalah suara dari sebuah batu yang dijatuhkan ke dalam jurang neraka, sejak tujuh puluh tahun yang lalu, baru sampai ke dasarnya ini tadi…
( HR. Muslim, dari Abu Hurairah )
Uih, sungguh luar biasa! Batu yang jatuh ke dalam jurang neraka lamanya sampai tujuh puluh tahun? Tentu dengan informasi kuantitaif dari rasul itu, meskipun sekedar ilustrasi, kita menjadi bisa menghitungnya. Berapakah kira-kira kedalaman jurang neraka.
Benda yang jatuh, secara ilmu fisika bisa dihitung jaraknya. Berdasarkan gravitasi yang berlaku. Jika gravitasi bumi kita ini adalah 9,8 m l detik, maka dengan mudah kita bisa menghitung jarak tempuh batu yang jatuh mengikuti rums 1/2 gt2. Jika jatuhnya ke bumi kita sbb:
Jarak tempuh batu selama 70 tahun adalah, 0,5 x [70X360X24X60X60] x [70X360X24X60X60] x 9,8 m = 23.228.686.172.160.000 m
= 23.228.686.172.160 km,
Bandingkan garis tengah bumi kita hanya: 12.756 km. Ini berarti, bahwa neraka memiliki kedalaman: 23.228.686.172.160 km /12.756 km
= 1.821.000.797.441,2 X Diameter Bumi Ini jika dipakai gravitasi ‘bumi kita’.
Artinya bahwa, jika jurang neraka itu diukur berdasarkan gravitasi bumi kita, maka neraka memiliki kedalaman = 1.821.000.797.441,2 kali garis tengahnya bumi.
Atau jika kita menggali sebuah sumur, maka sumur itu akan mencapai kedalaman seperti yang kita hitung di atas. Apabila sumur itu menembus bumi berulang kali, sampai sebanyak 1.821.000.797.441,2 kali.
Dari sini saja kita sudah sulit membayangkan betapa dalamnya jurang neraka seperti yang diinformasikan oleh rasulullah saw tadi. Jadi jurang neraka itu sedalam: 1.821.000.797.441,2 kali ‘tebal’nya bumi. Ah, betapa menggiriskan…!
Tetapi kedalaman itu, ‘belum seberapa, sebab nanti di yaumil akhir, bumi kita ini akan diganti oleh bumi yang lain. Sehingga gravitasi yang dimaksud tentu bukan gaya gravitasi bumi kita ini. Tetapi gravitasi bumi baru, yang jauh lebih hebat dan lebih dahsyat kekuatan daya tariknya.
QS. Ibrahim 14 : 48
Ketika bumi ini diganti dengan bumi yang lain, begitu pula dengan langitnya, Mereka bermunculan dari kuburnya masing-masing menghadap kepada Allah Yang Maha Esa dan Maha Perkasa.
Jangankan dipakai ukuran bumi baru yang kita belum tahu gravitasinya. Andaikata dipakai ukuran gaya tariknya Black Hole ‘saja, yg mempunyai perbandingan 1 : 100 Trilyun ( perbandingan ini telah dianalisis pada diskusi “Menikmati Keindahan Allah melalui logika dan tanda-tanda), maka kedalaman neraka menjadi sangat sangat menggiriskan
Secara matematis kedalaman itu menjadi : 23.228.686.172.160 km X 100.000.000.000.000 = 232.286.861.721.600.000.000.000.000 km
Nilai ini pun, belum bisa mewakili seberapa dalam neraka yang dipakai untuk menghukum manusia-manusia yang ingkar itu. Na’udzubillaahi min dzalik. Jadi berapa km dalamnya neraka?

sumber: http://teambulls.wordpress.com/2009/12/22/luas-surga-vs-dalamnya-neraka-part-ii/

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...